Ilustrasi balita hanyut. |
Informasi dihimpun, bocah ZN sebelumnya tenggelam di aliran sungai Musi, pada Sabtu (4/11/2023) sekira pukul 09.30 WIB.
Kapolres Musi AKBP Danu Agus Purnomo,SIK,MH melalui Kasi Humas IPTU Herdiansyah didampingi Kapolsek Muara Kelinggi IPTU Kosim mengatakan, jenazah ZN ditemukan di aliran sungai Musi, tepatnya di Desa Beringin Jungut.
Dijelaskannya, sebelumnya ZN yang bertempat tinggal bersebalahan dengan sungai Musi tengah bermain-main di aliran dijaga oleh neneknya. Namun si nenek lupa, intensitas curah hujan tinggi sehingga debit air meningkat. Saat itulah, diduga korban terseret arus air.
Pihak kepolisian yang menerima laporan langsung turun ke TKP, sekaligus berkordinasi dengan Dinas BPBD Mura melakukan pencarian. Sehari setelahnya, tim gabungan berhasil menemukan jenazah korban dalam posisi mengaping di aliran sungai MUSI, dan selanjutnya dievakuasi diserahkan ke pihak keluarga. (subari)