PALUTA (MM) - Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) Patuan Rahmat Syukur P Hasibuan menunjuk Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman kabupaten Paluta menjadi pelaksana harian (Plh) sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Paluta. Makmur Harahap ST MM.
Penunjukan tersebut dilakukan setelah adanya kekosongan pada jabatan Sekda Paluta. Sebelumnya, pada hari Senin (27/11/2023) lalu, Sekda dilantik menjadi Penjabat Bupati Paluta.
Sehari kemudian, pada Selasa (28/11/2023) Pj Bupati Paluta pun menerbitkan surat tugas, Nomor: 800/7999/2023. Dalam surat tersebut tertulis terdapat 2 poin, perrtama, memerintahkan kepada Makmur Harahap yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Paluta untuk melaksanakan tugas sebagai Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Kabupaten Padang Lawas Utara.
"Poin kedua, selama menjalakan tugas, wajib melapor kepada Penjabat Bupati Padang Lawas Utara," seperti dikutip dari surat tugas yang ditandatangani oleh Pj Bupati Paluta. (Yasir)