![]() |
FISIP UMSU Berbagi ke Panti Asuhan dan Peduli Penyapu Jalan. (foto/ist) |
Faisal Hamzah Lubis, S.IKom, M.IKom, Koordinator kegiatan mengatakan pemberian bantuan ke panti dilaksanakan di Panti Asuhan Melati Aisyiyah, yang berlokasi di Jl. Masjid Al Firdaus, Desa Bandar Khalifah, Deli Serdang. Untuk kegiatan ini, langsung diwakili Wakil Dekan III FISIP UMSU, Dr. Hj. Yurisna Tanjung, M.AP.
“Untuk panti asuhan tersebut, FISIP UMSU memberikan paket bantuan berupa beras, pakaian lebaran untuk anak-anak panti asuhan dan juga santunan berupa uang untuk semua anak panti,” ujar Faisal yang juga Sekretaris Prodi Ilmu Komunikasi kepada wartawan di kampus FISIP UMSU, Jumat (14/3).
Kegiatan peduli terhadap penyapu jalan di kota Medan dan sekitarnya, lanjut Faisal, dilakukan dengan cara tim dosen dari FISIP UMSU langsung menjumpai para penyapu jalan yang sedang bekerja. Kemudian dengan spontan memberi bantuan berupa beras.
“Kegiatan dilakukan beberapa hari dalam bulan Ramadan ini. Ada puluhan penyapu jalan yang didatangi tim ketika sedang beraktivitas menyapu jalan di berbagai ruas jalan di kota Medan. Umumnya para penyapu jalan terkejut karena tidak menyangka dan akhirnya menyampaikan terima kasihnya,” jelasnya.
Dekan FISIP UMSU Dr. Arifin Saleh, MSP didampingi WD 1 Dr. Abrar Adhani, M.IKom menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah wujud kepedulian sosial dan rasa syukur karena tahun ini FISIP UMSU sudah berusia 53 tahun.
Milad FISIP UMSU selalu diperingati setiap tanggal 28 Februari. Kegiatan sosial ini untuk meningkatkan rasa empati serta kepedulian terhadap sesama, khususnya bagi mereka yang membutuhkan.(tan)