![]() |
Korban tabrak lari dievakuasi ke rumah sakit.(foto/ist) |
Salah seorang warga mengatakan, kecelakaan maut ini disebabkan maraknya balap liar selama bulan Ramadhan 1446 hijriah/2025. Korban yang disebut-sebut berma Lukam menderita luka serius di bagian kepala dievakuasi ke salah satu rumah sakit swasta di Indrapura, Kecamatan Airputih.
Maraknya balap liar kalangan remaja ini biasanya dilakukan setiap malam minggu dini hari. Namun sepanjang bulan ramadhan, balap liar kerap terjadi setiap malam. Tentunya hal ini sudah banyak dikeluhkan warga, namun balap liar kian marak.
Selain bising mengganggu aktivitas warga beristirahat malam, aksi balap liar ini membuat warga melintas takut. Seperti yang dialami Lukman, menjadi korban tabrak lari saat pulang bekerja malam.
Sejumlah warga mendesak Polres Batu Bara untuk turun melakukan patroli malam dan menindak pelaku balap liar dihukum sesuai undang-undang. (Zein)