Setijab Kapolres Batu Bara Dikirimi Kado Papan Bunga Minta Pelaku Cabul Anak Ditangkap

Sebarkan:
Papan bunga Ketua Umum KSJ, Saharuddin di Mapolres Batu Bara. (foto/ist)
SUASANA serahterima jabatan Kapolres Batu Bara dari AKBP Taufiq Hidayat Thayeb kepada pejabat baru, AKBP Doly Nelson di Mapolres Batu Bara, tampak meriah dihadiri jajaran forkopimda dan berjajarnya papan ucapan selamat untuk keduanya, Selasa (25/3/2025).

Dari sekian banyak papan bunga ucapan selamat yang tiba, dari dua karangan papan bunga yang menarik perhatian publik Batu Bara. Papan bunga pertama dikirimkan oleh Ketua KSJ Pusat, Saharuddin warga Kota Medan.

Dari pantauan medanmerdeka.com di lapangan papan bunga bertuliskan “Selamat dan Bertugas, Kapolres Batu Bara, Bapak AKBP Doly Nelson Nainggolan. Tolong Tuntaskan Laporan Pencabulan Anak oleh Terduga Karyawan PT Inalum”.

Ketua KSJ Pusat Saharuddin yang dihubungi medanmerdeka.com membenarkan jika papan bunga tersebut benar dikirimkannya. “Iya benar itu papan bunga yang saya kirim,” katanya. 

Tokoh Sumatera Utara itu mengatakan, tidaklah sulit untuk menuntaskan kasus dugaan pencabulan yang melibatkan oknum karyawan PT Inalum. “Bukti-bukti sudah cukup, tinggal tangkap pelakunya. Apa yang disulitkan?” pungkas Saharuddin dengan nada kecewa.

Papan karangan bunga kedua dikirimkan tokoh agama Batu Bara, Ustaz Abbas Rambe. “Selamat bertugas Bpk Kapolres Batu Bara AKBP Doly Nelson Nainggolan”. “Tolong Tuntaskan Laporan Pencabulan Anak oleh Terduga Karyawan PT Inalum”.

Papan bunga tersebuat juga datang dari tokoh agama Ustad Abbas Rambe , dengan narasi yang sama meminta agar Polres menuntaskan kasus pencabulan anak yang diduga dilakukan oleh karyawan PT.Inalum.

Hingga berita ini dipublikasikan, belum ada keterangan resmi baik dari mantan Kapolres maupun Kapolres baru AKBP Doly Nelson terkait papan bunga kiriman warga ini. (zein)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com