Geng Motor Penganiaya Pelajar di Asahan Dibekuk, 5 Buron

Sebarkan:
Kapolres Asahan AKBP Afdhal Junaidi mengintrogasi anggota geng motor. (foto/ist)
ASAHAN (MM) – Tiga kawanan anggota geng motor Mafia Banglades diringkus Satreskrim Polres Asahan. Para pelaku dibekuk dalam kasus penganiayaan atlet sekaligus pelajar SLTA berinsial MASP.

Kapolres Asahan AKBP Afdhal Junaidi didampingi Kasat Reskrim AKP Ghulam dan Kasubsi Humas IPTU Anwar Sanusi, Senin kemarin mengatakan, penganiayaan yang dilakukan tersangka terjadi Selasa (1/4/2025) pukul 23.00 WIB di Jalan Imam Bonjol Kisaran, terhadap korban pelajar yan juga atlet tarung derajat, MASP (17).

Menindaklanjuti laporan korban, petugas bergerak cepat menangkap pelaku, masing-masing MFFM alias F (18),RK (17), dan ASN (16), warga Aashan. “Saat ini kepolisian memburu 5 tersangka yang sudah teridenfikasi,” pungkas Kapolres. (rahmadhika)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com